Selamat Datang

Assalamu'alaikum, wr wb.
Silahkan melihat, mempelajari atau mengunduh isi materi artikel dalam blog ini, juga sampaikan tabayyun demi kebaikan bersama, dan jangan lupa do'a buat pemilik blog ini. Semoga bermanfaat, Wassalam.

Jumat, 17 Juni 2011

ILUSI PENGLIHATAN



ILUSI PENGLIHATAN
Ilusi penglihatan ialah persepsi penglihatan yang keliru yang tidak sesuai dengan kenyataan sesuatu yang dilihat. Ada beberapa macam ilusi penglihatan yang umumnya terjadi pada semua orang dan semua orang dapat memperolehnya dengan jalan yang berbeda-beda. Contohnya antara lain peristiwa saat orang dahaga melihat fatamorgana dari kejauhan dan menyangka melihat air.

Debu dan Oase
450 × 593 - 47 k - jpg
mayasoeharto.blogspot.com



Al-Qur’an menyebutkan kata fatamorgana tatkala memberikan gambaran yang fasih perihal ketidakbergunaan perbuatan-perbuatan baik yang dilakukan orang-orang kafir. Sebab, perbuatan-perbuatan baik mereka pada hari penghisaban akan menjadi debu yang berterbangan, baik fatamorgana yang dikira air oleh orang kehausan. Namun, setelah ia sampai, tak didapatinya apa-apa.

وَالَّذِينَ كَفَرُوا أَعْمَالُهُمْ كَسَرَابٍ بِقِيعَةٍ يَحْسَبُهُ الظَّمْآَنُ مَاءً حَتَّى إِذَا جَاءَهُ لَمْ يَجِدْهُ شَيْئًا وَوَجَدَ اللَّهَ عِنْدَهُ فَوَفَّاهُ حِسَابَهُ وَاللَّهُ سَرِيعُ الْحِسَابِ (39)

Artinya :
“Dan orang-orang yang kafir, amal-amal mereka adalah seperti fatamorgana disebuah dataran yang luas, yang disangka air oleh orang yang dahaga. Akan tetapi, ketika dia mendatanginya, dia tidak mendapatkan sesuatu apapun, dan dia mendapatkan [hukuman] Allah padanya, lalu Dia memberinya penghisaban dengan cukup. Dan Allah itu teramat cepat penghisaban-Nya”. QS. An-Nur [24]: 39.

Wallahu A'lam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar