Selamat Datang

Assalamu'alaikum, wr wb.
Silahkan melihat, mempelajari atau mengunduh isi materi artikel dalam blog ini, juga sampaikan tabayyun demi kebaikan bersama, dan jangan lupa do'a buat pemilik blog ini. Semoga bermanfaat, Wassalam.

Sabtu, 28 Mei 2011

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SD NEGERI 24 TANJUNG BATU OGAN ILIR PADA MATA PELAJARAN PAI MENGGUNAKAN METODE PAIKEM SKRIPSI Diajukan kepada Program Studi Kualifikasi S1 Fakultas Tarbiyah IAIN Raden Fatah Palembang Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat guna Memperoleh Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I) FAKULTAS TARBIYAH INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) RADEN FATAH PALEMBANG 2010

ABSTRAK
    Penelitian ini mengambil judul “Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V SD Negeri 24 Tanjung Batu Ogan Ilir Pada Mata Pelajaran PAI Menggunakan Metode PAIKEM”. Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah dasar adalah mata pelajaran yang terdiri atas sub aspek; Al-Qur’an, Akidah, Tarikh (sejarah), Fikih, dan Akhlak. Dengan demikian pelajaran PAI di sekolah dasar merupakan mata pelajaran yang integral (berhubungan satu sama lain). Sub aspek Akidah pada mata pelajaran PAI memiliki kepentingan tersendiri dalam kaitannya dengan pembinaan dan pendidikan keimanan serta keyakinan peserta didik atau siswa di tingkat sekolah dasar. Sehubungan dengan hal tersebut kedudukan guru dalam proses pembelajaran sebagai mediator amat sangat berperan dalam meningkatkan hasil belajar siswa-siswanya. Dari pengamatan awal (pra siklus) diketahui bahwa aktivitas siswa terkesan monoton dan hasil belajar siswa berada di bawah kriteria ketuntasan Minimal (KKM), yakni sebesar 70. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa, dimaksud guru harus menggunakan metode yang selektif, efektif dan efisien supaya hasil yang diharapkan dapat maksimal.
    Dalam Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini, tindakan yang dimunculkan pada mata pelajaran PAI di kelas V SD Negeri 24 Tanjung Batu Ogan Ilir, adalah “penggunaan metode PAIKEM”.
    Dari hasil observasi memperlihatkan bahwa terjadi peningkatan  hasil belajar siswa terhadap pembelajaran Pendidikan Agama Islam, yaitu pada siklus I siswa yang telah memperoleh nilai 70 mencapai 16 siswa atau 69%  dengan angka rata-rata 66, menjadi 23 siswa atau 100% dengan angka rata-rata 76,5 pada siklus II.
    Dari hasil perbaikan pembelajaran yang telah dilaksanakan melalui Penelitian Tindakan Kelas, maka dapat diambil kesimpulan bahwa penggunaan Metode PAIKEM dapat meningkatkan hasil belajar Pada mata pelajaran PAI siswa kelas V SDN 24 Tanjung Batu. Berdasarkan kesimpulan  ini, maka disarankan kepada rekan guru agar menguasai dan mencoba menerapkan metode pembelajaran terbaru seperti metode PAIKEM supaya suasana pembelajaran bisa hidup, bervariasi dan terbukti efektif meningkatkan hasil belajar.



Kata Kunci: Hasil Belajar Siswa dan Metode PAIKEM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar